Mulai pukul 07:30 hingga 14:30, bapak/ibu guru penuh semangat ingin meningkatkan kompetensinya dalam pembelajaran daring menggunakan Edmodo. Namun, hal ini tentunya tidak dapat ditempuh dalam waktu yang singkat. Ada tahap-tahapannya.

Kegiatan yang mengangkat tema “Pembelajaran Daring dengan Menggunakan Edmodo” ini akan dilaksanakan 2 tahap. Tahap 1 dilaksanakan hari ini, 26 Januari 2019. Tahap 2 akan dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 2 Februari 2019.

Tahap 1 ini materi yang disajikan oleh narasumber adalah: Gmail for Learning, Google Drive, Microsoft Powerpoint for Presentation, Microsoft Word for E-Book, dan WhatsApp for Learning.Dan, rencananya materi pada tahap 2 adalah Google Forms for Evaluation, URL Shortener, dan Edmodo.

Memang tidak mudah untuk menuju pembelajaran daring. Tapi, bermodal semangat, keyakinan, cita-cita luhur, dan kemauan yang keras, kami yakin kegiatan ini dapat meningkatkan kompetensi guru dalam menyajikan pembelajaran daring. Sehingga kompetensi yang dimiliki guru ini menumbuhkan semangat belajar siswa-siswi di SMK Tunas Bangsa Tawangsari. Dan, lulusan siswanya berkualitas.

 

Tags: , ,